Senin, 10 Februari 2025

Kader PMII, Andika Maulana Resmi Dilantik sebagai Wapresma UIN Raden Fatah Palembang

Gradasiin,Palembang - Kader Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) berhasil menduduki kursi Wakil Presiden Mahasiswa ( Wapresma) di kampus UIN Raden Fatah Palembang. Kemenangan pada pemilu raya (Pemira) mahasiswa beberapa waktu lalu, membuat nama Ilham-Andika unggul secara aklamasi.

Wapresma terpilih, Andika Maulana, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh mahasiswa yang telah memberikan dukungan selama proses Pemira berlangsung.

" Tentunya ini bukan hanya kemenangan saya sebaga Wapresma, tetapi kemenangan seluruh mahasiswa yang menginginkan perubahan. kami siap membawa   mahasiswa ke arah yang lebih baik," ujar Andika kepada tim Gradasiin dalam pelantikannya di gedung Rektorat, kampus B UIN Raden Fatah, Jakabaring, Palembang, Senin (10/02).

Lebih lanjut, Andika menyebutkan bahwa di bawah kepengurusan yang baru kedepannya akan berfokus pada program-program yang meningkatkan kualitas hhb 

akademik, kesejahteraan mahasiswa,serta peran aktif dalam isu sosial kebangsaan.

" Setelah dilantik  tentunya kami akan fokus pada peningkatan akademik kampus, yakni membantu rektorat dalam akreditasi, tetapi tidak menyampingkan kesejahteraan mahasiswa dalam semua lini termasuk isu sosial dan kebangsaan," paparnya.

Sementara itu, Plt Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Prof.Dr.H.Muhammad Adil, M.A. yang dikutip dari Sahabat pers.com berharap agar pemimpin kampus yang baru dilantik dapat menjadi teladan dan penyampaian aspirasi mahasiswa dengan Universitas.

“ Kami berharap Ilham dan Andika Maulana dapat menjadi teladan serta menjembatani aspirasi mahasiswa dengan pihak universitas,” Ungkap Adil yang juga mantan anggota PMII itu.

Dalam kesempatan yang sama, sejumlah pimpinan organisasi mahasiswa intra kampus (OMIK) UIN Raden Fatah yang terpilih, juga turut dilantik pada acara tersebut. (B)


 

Dharma Bhatoen, Pendiri Gradasiin, sebuah Portal multimedia diantaranya kepenulisan berita,videography dll. Baca profil Dharma selengkapnya, klik di sini...

Komentar Facebook :

Komentar dengan Akun Google :


EmoticonEmoticon