Sabtu, 15 Februari 2025

Menggugah Kepedulian dan Mengasah Ilmu: Mahasiswa KKN Rekognisi Gelar Seminar Jurnalistik dan Aksi Peduli Palestina Bersama Darul Tauhid (DT) Peduli

Tags

Gradasiin, Palembang - Untuk menggugah rasa kepedulian generasi muda agar peduli terhadap sesama mahasiswa KKN rekognisi Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah palembang menggelar seminar Jurnalistik  daan aksi peduli palistina berkerja sama dengan Darul Tauhid (DT) Palembang, Sabtu (08/02). Menghadirkan  pembicara yang telah memiliki pengalaman luas di bidang media masa dan komunikasi antara lain  Jufrizal M.A beliau seorang kepala program studi jurnalisik UIN raden Fatah palembang.

Acara semakin meria para mahasiswa turut serta membagikan pengalamannya  seperti Iba Alpian, Ahmad Riyadi, Amatulah Ghaidahanan Agustin dan Juwita  Septi Maharani menjelaskan tentang berbagai aspek jurnalistik, dimulai dengan tehnik penulisan berita yang baik dan benar dengan menggunakan 5 W + 1 H, etika dalam jurnalistik hingga peran penting media dalam menyuarakan isu-isu global yang berdampak luas terhadap masyarakat. 

Baca lainnya : Mahasiswa KKN 82 Gelar Aksi Kesehatan 

Dalam sesi seminar ini, pemateri juga menyoroti bagaimana perkembangan teknologi digital telah mengubah lanskap media, serta tantangan yang dihadapi jurnalis dalam menyajikan berita yang kredibel dan objektif di era informasi yang serba cepat

Peserta seminar yang mayoritas merupakan siswa siswi SMA tampak antusias mengikuti berbagai rangkaian acara. Mereka tidak hanya mendengarkan paparan materi, tetapi juga aktif dalam sesi diskusi dengan mengajukan pertanyaan dan berbagi pandangan mereka mengenai dunia jurnalistik. 

Selain itu, peserta juga diberikan kesempatan untuk melakukan praktik langsung dalam menyusun berita yang informatif dan inspiratif. Melalui bimbingan langsung dari pemateri, mereka belajar bagaimana cara menggali informasi, menyusun struktur berita yang menarik, serta memahami prinsip dasar dalam menghasilkan karya jurnalistik yang berkualitas dan bermanfaat bagi masyarakat.

Baca Juga : Hilang HP Dimasjid Kampus...

Ia juga menekankan tentang pentingnya narasi yang berimbang dalam pemberitaan internasional, yang dapat membantu publik memahami isu secara lebih holistik. Dalam konteks Palestina, misalnya, para jurnalis ditantang untuk memberikan laporan yang tidak hanya berfokus pada aspek kekerasan, tetapi juga pada sisi kemanusiaan yang lebih luas, seperti perjuangan masyarakat Palestina untuk hak hidup dan hak asasi mereka.


Tak hanya berfokus pada dunia jurnalistik, kegiatan ini juga diwarnai dengan aksi sosial yang menunjukkan kepedulian terhadap isu kemanusiaan. Mahasiswa KKN Rekognisi, bekerja sama dengan Darul Tauhid (DT) Peduli, mengadakan aksi solidaritas bagi rakyat Palestina yang sedang menghadapi krisis kemanusiaan.

 Dalam aksi ini, mereka tidak hanya mengedukasi masyarakat mengenai kondisi terkini di Palestina, tetapi juga mengajak mereka untuk turut serta dalam penggalangan dana sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama. Masyarakat yang hadir pun memberikan respons positif terhadap inisiatif ini, dengan berpartisipasi aktif dalam menyumbangkan dana serta menyebarkan informasi mengenai pentingnya solidaritas kemanusiaan.

Ketua KKN Rekognisi, Iba Alpian, menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk mengasah keterampilan jurnalistik mahasiswa tetapi juga membangun rasa empati dan aksi nyata dalam membantu sesama.

"Kami ingin para pelajar tidak hanya cakap dalam dunia jurnalistik, tetapi juga memiliki kepedulian sosial yang tinggi. Melalui aksi peduli Palestina ini, kami berharap bisa memberikan kontribusi, sekecil apa pun, bagi saudara-saudara kita yang membutuhkan," ujar Iba Alpian.

Hendra Irawan, selaku manager Darul Tauhid (DT) peduli juga mengapresiasi inisiatif mahasiswa dalam mengadakan kegiatan ini. Ia menekankan bahwa peran generasi muda sangat penting dalam menyebarkan informasi yang benar dan membangun solidaritas kemanusiaan.


Aksi peduli Palestina ini berhasil mengumpulkan donasi sebanyak Rp. 1.314.000 yang nantinya akan disalurkan melalui Darul Tauhid (DT) Peduli kepada warga Palestina yang membutuhkan. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan mahasiswa semakin tergerak untuk aktif berkontribusi dalam isu-isu sosial dan kemanusiaan, baik melalui jurnalistik maupun aksi nyata di lapangan.

Sebagai penutup, Bapak Hendra Irawan kembali mengingatkan bahwa perjuangan Palestina adalah perjuangan kemanusiaan yang membutuhkan dukungan dari seluruh dunia. “Kita harus terus berusaha untuk membawa perhatian dunia pada nasib Palestina. Setiap tindakan kecil, meski tampak tidak signifikan, akan memberikan dampak besar jika dilakukan secara bersama-sama,” ujar beliau.

Baca selengkapnya : Prabowo Bukanlah Raja, Prabowo Bukanlah Tuhan

Acara seminar dan aksi sosial ini merupakan salah satu dari sekian banyak kegiatan KKN Rekognisi yang bertujuan untuk memberi dampak positif bagi masyarakat. Para mahasiswa berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan dan diperluas, dengan melibatkan lebih banyak elemen masyarakat, agar solidaritas terhadap Palestina semakin menguat.

(Iba Alpian, Ahmad Riyadi, Amatullah Ghaidahanan Agustin dan Juzmita Septi Maharani, Mahasiswa KKN Rekognisi 2025 OPI Raya)


Editor : B2

Dharma Bhatoen, Pendiri Gradasiin, sebuah Portal multimedia diantaranya kepenulisan berita,videography dll. Baca profil Dharma selengkapnya, klik di sini...

Komentar Facebook :

Komentar dengan Akun Google :

1 komentar so far


EmoticonEmoticon